Tips Aman Menggunakan Wi-Fi Publik
Dewasa ini, penggunaan internet bukan hal asing lagi. Bahkan, semua orang yang hidup di era Milenial tidak bisa hidup tanpa gadget dan kuota internet. Banyak sekali tempat umum seperti instansi hingga tempat usaha menggunakan Wi-Fi publik untuk menunjang kenyamanan pengunjung. Tentu saja hal seperti ini memiliki risiko yang kerap tidak disadari para pengguna Wi-Fi publik seperti kemudahan hacker melacak informasi penting milik Anda. Lalu, bagaimana tips aman menggunakan Wi-Fi publik ini?
Cara dan Tips Aman Menggunakan Wi-Fi Publik
Agar terhindar dari risiko penyalahgunaan data penting Anda hanya dari username dan password saja, sebaiknya mengetahui tips aman menggunakan Wi-Fi publik berikut ini.
1. Menggunakan Wi-Fi yang dikenal
Sebaiknya Anda memindai terlebih dahulu hotspot di sekitar dengan gadget Anda supaya tidak salah pilih. Misalnya Anda sedang hangout kafe tertentu yang memang dioperasikan pihak kafe saja maka bisa menggunakan Wi-Fi publik ini. Tips aman menggunakan Wi-Fi publik adalah jangan terlalu banyak menyambung hotspot di tempat baru karena kemungkinan keamanan jaringan Wi-Fi belum memadai. Semakin banyak Wi-Fi asing yang ceroboh disambungkan ke gadget Anda, semakin besar pula kemungkinan para peretas bisa mendapatkan data dengan mudah.
2. Gunakan layanan dengan pengamanan HTTPS
Jika Anda menggunakan mesin pencari Chrome, layanan website yang tidak menggunakan pengamanan HTTPS akan menampilkan kode not secure. Tips aman menggunakan Wi-Fi publik adalah tidak mengklik login pada layanan tanpa pengaman ini. Sebaiknya segera klik tombol back jika menemukan website dengan pertanda not secure dari peramban ini. HTTPS bisa menyelamatkan data komputer pengguna dengan penyedia layanan yang dienkripsi sehingga Anda bisa aman berselancar. Bila menggunakan layanan tanpa pengamanan, kemungkinan hacker bisa mengendus data yang tidak terenkripsi semakin besar.
3. Dilarang memberikan banyak informasi pribadi
Data telepon dan alamat email merupakan informasi penting yang sebaiknya tidak bocor ke mana-mana. Sebagian penyedia layanan Wi-Fi publik sering meminta data pribadi ini untuk keperluan marketing. Namun, sebaiknya Anda waspada menggunakan jaringan hotspot di tempat baru. Jangan terlalu percaya sehingga membeberkan informasi penting yang ternyata bisa diretas.
4. Membatasi AirDrop dan FileSharing
Tips aman menggunakan Wi-Fi publik lain adalah membatasi AirDrop dan FileSharing yang memungkinkan hacker meretas informasi dan data Anda. Fitur wireless file sharing sebaiknya dimatikan saja kalau Anda memang terpaksa menggunakan jaringan Wi-Fi. Pada PC, Anda bisa membuka Network and Sharing Center, pilih Change Advanced Sharing Center dan Turn Off File and Printer Sharing.
Sedangkan pengguna Mac, bisa langsung membuka System Preferences, Sharing dan matikan semua opsi. Buka Airdrop dan tekan Allow me to be discovered by: No one. Pengguna iOs langsung saja buka AirDrop dan matikan semua opsi di sana untuk mencegah adanya hackers yang meretas data Anda.
5. Menggunakan VPN
VPN atau Virtual Private Network berfungsi untuk menyamarkan identitas Anda dengan enkripsi data serta mengalihkan transaksi data ke server yang aman. Anda bisa mendapatkan aplikasi VPN untuk desktop dan mobile ini baik berbayar atau gratis. VPN Robot yang gratis bisa didapatkan di toko aplikasi Android Google Playstore. Tips aman menggunakan Wi-Fi publik adalah memilih pemakaian VPN yang efektif.
Beberapa tips aman menggunakan Wi-Fi publik di atas mungkin bisa berguna bagi Anda yang selama ini mencari internet gratisan. Penggunaan yang hati-hati tentu bisa bermanfaat bagi keamanan data Anda sendiri mengingat kemampuan hacker meretas informasi juga semakin canggih. Demi menghindari dampak negatif yang mungkin terjadi, tak ada salahnya meminimalisir dari diri sendiri, bukan?
Posting Komentar untuk "Tips Aman Menggunakan Wi-Fi Publik"